0
Samsung memperkenalkan smartphone flangsip terbarunya Galaxy S5 pada akhir Februari lalu di Barcelona bertepatan dengan ajang MWC 2014, bersamaan dengan itu Sony juga mengungkap ponsel anyarnya Xperia Z2 yang akan menjadi pesaing kuat Galaxy S5.Jeroan: OS, Hardware dan RAM
Dari segi dapur pacu, kedua ponsel ini mengusung spesifikasi paling tangguh saat ini sebut saja prosesor quad core besutan Qualcomm. Xperia Z2 memakai chipset Snapdragon MSM8974AB dengan kecepatan 2.3GHz, GPU Adreno 330 sementara itu Galaxy S5 sedikit lebih unggul dengan chipset Snapdragon MSM8974AC 2.5GHz, GPU Adreno 330.Baik Xperia Z2 maupun Galaxy S5 mengusung OS Android v4.4.2 KitKat, Galaxy S5 menggunakan RAM 2GB dengan pilihan memori internal 16GB dan 32GB yang mendukung slot microSD sampai 128GB. Sedangkan Xperia Z3 RAM-nya sudah 3GB berbekal memori internal 16GB + microSD sampai 64GB.
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.1
Samsung Galaxy S5: 9.0

Layar: SUPER AMOLED vs IPS TRILUMINOS
Hadir dengan resolusi yang sama besarnya yakni Full HD 1920 x 1080 piksel, Xperia Z2 menawarkan layar sedikit lebih luas berukuran 5.2″ (424ppi) berjenis IPS LCD dan mengusung teknologi termutakhir seperti Triluminos Display, X-Reality Engine dan Live Color LED.Sementara itu Galaxy S5 dengan layar 5.1″ menghasilkan kerapatan lebih tinggi sebesar 432ppi berjenis Super AMOLED berlapskan kaca Gorilla Glass 3 yang akan melindungi permukaan ponsel sehingga lebih aman dari goresan ringan sampai menengah.
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.7
Samsung Galaxy S5: 9.7

Kamera dan Video
Kedua smartphone canggih ini punya fitur kamera paling canggih di kelasnya, Xperia Z2 dengan kamera utama berkekuatan 20.7 MP mampu merekam video berkuialitas tinggi 4k 2060p (ultraHD) serta kamera depannya 2.2MP berkemampuan rekam video Full HD 1080p.Tak jauh berbeda, Galaxy S5 denagn kamera utama 16MP juga dapat merekam video UltraHD, juga kamera depannya yang beresolusi 2.2MP dapat merekam video Full HD.
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.5
Samsung Galaxy S5: 9.3

Aplikasi, Fitur dan Sensor
Berbekal OS Android paling gress saat ini, tentunya kedua ponsel ini dapat menggunakan semua aplikasi populer yang jumlahnya mencapai 1 Miliar lebih apps dan games di Google Play.
Ada fitur unik di Galaxy S5 yakni sensor sidik jari yang dapat difungsikan sesuai keinginan seperti membuka-kunci ponsel hingga melakukan pembayaran online secara aman dan nyaman.Kedua ponsel ini juga dibekali dengan fitur tahan air, Galaxy S5 dengan sertifikat IP67 yang dapat bertahan di kondisi ekstrim seperti berendam dalam air 1.5m selama 30 menit. Tak mau kalah, Xperia Z2 mengusung sertifikat lebih tangguh IP58 dengan ketahanan yang sama, namun dengan durasi lebih lama.
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.4
Samsung Galaxy S5: 9.5

Daya Tahan Baterai
Segala fitur tangguh yang disertakan pada smartphone diatas tentunya membutuhkan pasokan daya yang cukup, untungnya masing-masing produsen telah menyematkan baterai berkapasitas besar. Galaxy S5 dengan baterai 2800 mAh tentunya mampu mensupply aktifitas ponsel seharian.
Sementara itu Xperia Z2 berbekal baterai lebih tangguh dengan kapasitas 3200 mAh.
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.3
Samsung Galaxy S5: 9.0

Harga
Kedua smartphone ini bermain di kasta paling tinggi, tentunya tidak akan hadir dengan bandrol harga yang sembarangan, kedua vendor ini telah mempertimbangkan harga yang pantas untuk pasaran.
Samsung Galaxy S5 dipasarkan dengan kisaran harga Rp 8.100.000,- hingga Rp 8.500.000,-. Sedangkan untuk Sony Xperia Z2 sedikit lebih konsisten dengan harga pasaran Rp 8.499.000,-
Jaka Score
Sony Xperia Z2: 9.0
Samsung Galaxy S5: 8.9

Kesimpulan
Sony Xperia Z2 menjadi yang terbaik dalam urusan kamera utama, display dan audio. Bahan alumunium nya adalah pilihan khas tipe gadgets premium sedangkan desain dan bahan plastik Galaxy S5 tampak lebih memberi kesan sportif dari pada premium. Walau prosesor berbeda tapi tetap prosesor terbaru dengan performa tinggi dan Galaxy S5 menggunakan prosesor paling baru dari keluarga Snapdragon 800, rencananyapun Galaxy S5 akan menggunakan varian prosesor bawaan Samsung : Exynos 5 octa core. Seri Exynos adalah SoC(System On Chip) berbasis ARM dari Samsung.
Koneksi WiFi kedua phablet menggunakan teknologi terkini dan bedanya Galaxy S5 menambahkan fitur Download Booster dan MIMO (Multiple Input Multiple Output) menggunakan dua antenna internal untuk Wi-Fi yang lebih menjanjikan akselerasi. Untuk teknologi pemindai sidik jari dan ketahanan terhadap air dan debu pada Galaxy S5 bukanlah hal baru, jadi tampak biasa saja.
Spesifikasi Lengkap






Post a Comment

 
Top